April 19, 2024
Dandim 0613 Ciamis Hadiri Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak Ta.2022 Kab.Ciamis di ikuti semua unsur tni polri satpol pp dan elemen lain nya

Dandim 0613 Ciamis Hadiri Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak Ta.2022 Kab.Ciamis

Beritaterakurat.com// [Ciamis] – Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar Apel Pergeseran Pasukan pengamanan Pilkades Serentak Tahun 2022. Apel tersebut digelar di halaman Pendopo Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (25/3/2022).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Ciamis Yana D. Putra, dan diikuti oleh ratusan personel gabungan TNI-Polri dan Satpol PP.

Tampak hadir mengikuti Apel, Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi, S.I.P., M.I.Pol., dan Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis H. Tatang.Wakil Bupati Ciamis Yana D. Putra mengatakan, apel pergeseran pasukan ini dilaksanakan dalam rangka untuk mengecek kesiapan personel pengamanan.

Pilkades Serentak itu dilaksanakan pada hari Minggu, 27 Maret 2022 mendatang.Secara bersamaan Dandim 0613 Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan mengatakan “Apel ini memastikan kesiapan kita semua akan bagaimana nanti tanggal 27 Maret Pilkades yang ada di Kabupaten Ciamis bisa berjalan dengan aman, lancar, tertib, kondusif, dan tidak menjadi klaster penyebaran virus corona.

Letkol Inf Wahyu Alfiyan juga menuturkan , bahwa pengamanan pelaksanaan Pilkades Serentak Tahun 2022 di Kabupaten Ciamis melibatkan ratusan personel gabungan. Personel yang terlibat diantaranya Polri, TNI, Satpol PP, dan Dishub serta Linmas.

Personel yang dilibatkan diantaranya Polri, Linmas, TNI, dan Satpol PP serta Dishub.

Kurang lebih total ada 600 orang personel gabungan,” katanya.Autentikasi : Pendim 0613 Ciamis.^****

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *